Cara membuat tepung keong mas


Hallo sahabatku, INFO - BLOGGER CANGA'AN, Kita jumpa lagi Pada Artikel ini. Pada hari ini , saya telah siap membagikan artikel sederhana buat anda. Yang anda baca kali ini dengan judul Cara membuat tepung keong mas, Kami berharap isi postingan Artikel pertanian, Artikel tips, ini bisa bermanfaat buat kita semua.

Baca juga


hama keong mas pdf, hama keong mas dan pengendaliannya, hama keong mas padi, hama keong mas adalah, hama keong mas (pomacea canaliculata), pengendalian hama keong mas, mengatasi hama keong mas, obat hama keong mas, klasifikasi hama keong mas, makalah hama keong mas, hama keong mas pada tanaman padi, hama keong mas pdf, hama keong mas dan pengendaliannya, hama keong mas, hama keong mas padi, hama keong mas adalah, hama keong mas (pomacea canaliculata), mengatasi hama keong mas, obat hama keong mas, klasifikasi hama keong mas, hama keong mas adalah, artikel hama keong mas, pengendalian hama keong mas secara alami, asal hama keong mas, musuh alami hama keong mas, artikel mengatasi hama keong mas, cara mengatasi ancaman hama keong mas, bioekologi hama keong mas


Keong mas merupakan hama para petani yang cukup meresahkan karena binatang ini mampu memusnahkan tanama padi dalam waktu singkat. Selain itu keong mas juga sangat cepat berkembang biak karena telurnya bisa mencapai ratusan butir sekali bertelur. Setelah lama keong mas dianggap sebagai musuh petani khirnya peranan keong mas berganti menjadi sumber uang . banyak rumah makan dan restoran yang mulai menyajikan menu sate keong dan tongseng keong.

Selain sebagai menumakanan keong juga digunakan sebagai bahan tambahan dalam pembuatan pakan ternak. Karena kandungan gizi keong mas ini cukup tinggi. Ternak yang sering menggunakan pakan dari keong mas ini antara lain ikan terutama lele, dan unggas terutama bebek petelur. Karena kandungan proteinnya yang cukp tinggi inilah maka keong mas dipakai sebagai bahan pakan alternatif untuk meningkatkan hasil telur itik ternak. 

Keong mas cukup potensial sebagai sumber protein untuk pakan ternak. Dari berbagai hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian pakan keong mas kepada itik dan ayam buras mampu meningkatkan produksi telur dan bobot badan. Untuk dijadikan pakan ternak. keong mas dapat digunakan keseluruhan bagian tubuh keong mas sebagai sumber protein dan mineral.

Pemberian keong mas sebesar 10% dalam bentuk tepung pada ransum meningkatkan laju pertumbuhan produksi telur hingga 80% dari total produksi telur (Sulistiono, 2007). Keong mas sangat potensial untuk dimanfaatkan sebagai bahan campuran pakan ternak unggas seperti itik, ayam atau puyuh. Akan tetapi dalam penggunaanya sebaiknya direbus terlebih dahulu selama 15-20 menit untuk menghilangkan zat anti nutrisi berupa enzim thiaminase yang terdapat dalam lendir keong mas. Kandungan thiaminase dalam ransum dapat menurunkan produksi telur dan menghambat pertumbuhan ternak (BPTP Kaltim, 2001). Enzim tersebut merusak thiamin (vitamin B1), sebuah senyawa penting dalam metabolisme energi dan membuat thiamin tidak aktif. Defisiensi thiamin pada ternak dapat menyebabkan beberapa gejala antara lain, penurunan bobot badan dan lemas, hal ini disebabkan karena ternak tidak dapat menggunakan energi pakan secara penuh.


Kandungan Nutrisi Tepung Keong Mas
- protein kasar (PK) 46,2%,
- energi metabolis (ME) 1920 Kkal/Kg,
- kalsium (Ca) 2,9%, dan
- fosfor (P) 0,35% (BPTP Kaltim, 2001).



Sedangkan Kandungan nutrien yang terdapat dalam Tepung Keong Mas dari hasil analisis di Laboratorium Kimia dan Kesuburan Tanah, Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta tahun 2009 adalah


- Protein Kasar 14,44%,
- Kalsiun (Ca) 9,14% dan
- Fosfor (P) 2,53%.



1
Keong mas direndam dalam bak penampungan selama 2 hari untuk mengurangi kotoran dan lendir
2
Beri garam dan diaduk selama 15 menit sampai lendir banyak keluar.
3
Proses pemberian garam ini dapat dilakukan sebanyak 2 kali
4
Cuci sampai bersih dari lendir.
5
Rebus selama 20 menit dan tiriskan kemudian diangin-anginkan.
6
Memisahkan cangkang dari daging dengan alat pengungkit kemudian dicuci bersih.
7
Memotong tipis daging keong mas untuh selanjutnya dikeringkan dengan sinar matahari sampai keringatau bisa juga menggunakan oven dengan suhu dengan suhu 75-80oC selama 24 jam.
8
Pengeringan sudah cukup bila daging dapat dipatahkan dengan tangan.
9
Tumbuk daging keong sampai halus, ayak sampai diperoleh tepung keong mas.


Dari ketiga sumber diatas bahwa kandungan nutrientnya berbeda, yang sangat mencolok adalah kandungan protein kasarnya. Hal tersebut dimungkinkan karena perbedaan tempat mendapatkan keong masnya itu. Atau juga dapat dimungkinkan adanya kesalahan saat melakukan pengujian kandungan nutriennya.

Cara Membuat Tepung Keong Mas

Demikian cara membuat tepung keong mas yang telah sedikit saya post di artikel ini semoga bisa bisa bermanfaat.


Diolah dari berbagai sumber



Itulah tadi Artikel Cara membuat tepung keong mas
telah saya bagikan buat anda di hari ini, Semoga artikel Cara membuat tepung keong mas yang saya bagikan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat buat anda semua. Oke, sampai disini dulu yaaaah....Lain kali jumpa di postingan artikel berikutnya.

Oh ya , sebelum anda meninggalkan halaman ini mungkin beberapa artikel DIbawah ini juga menarik untuk anda baca:

Terimakasih anda telah membaca artikel Cara membuat tepung keong mas. jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, saya akan sangat berterima kasih jika anda berkenan membagikan artikel ini ke media sosial dan Rekan atau keluarga dekat anda dengan alamat : https://wong-lendah.blogspot.com/2016/06/cara-membuat-tepung-keong-mas.html, atau klik pada Tombol Share di akhir artikel ini. Terima kasih.

SHARE THIS
Previous Post
Next Post